Cara Membuat Artikel Jurnal Ekonomi Makro

Cara Membuat Artikel Jurnal Ekonomi Makro

Cara Membuat Artikel Jurnal Ekonomi Makro – Ekonomi makro memiliki pengaruh yang cukup kuat terhadap jalannya pembangunan sektor rill negara.

Hal ini dikarenakan ekonomi makro adalah ilmu ekonomi yang mempelajari tentang perekonomian negara dan global secara menyeluruh sehingga pengaruhnya lebih kuat daripada ekonomi mikro.

Beruntung sekali, kondisi ekonomi makro di Indonesia cukup stabil karena Indonesia memiliki suku bunga yang relatif kecil, inflasi yang rendah, dan nilai tukar mata uang yang masih stabil.

Namun, hal ini belum bisa memperlancar Indonesia dalam mengembangkan sektor rill karena Indonesia masih memiliki berbagi hambatan baik dari segi ekonomi ataupun non ekonomi sehingga pengembangkan sektor rill tidak dapat dijalankan secara optimal.

Bagi anda yang membutuhkan bantuan cara membuat jurnal ekonomi makro untuk mengetahui segala faktor yang mempengaruhi perkembangan ekonomi makro, maka ulasan berikut ini sudah menyediakan segala informasi yang Anda butuhkan.

Cara membuat jurnal ekonomi makro

  1. Tentukan faktor penghambat perkembangan ekonomi makro

Langkah pertama yang perlu anda lakukan untuk membuat jurnal ekonomi makro adalah menentukan faktor apa saja yang menghambat perkembangan ekonomi makro suatu negara.

Seperti yang anda tahu terdapat dua faktor yang dapat mempengaruhi perkembangan ekonomi makro suatu negara, yakni faktor ekonomi dan ekonomi. Dari masing-masing faktor tersebut, anda perlu menguraikan setiap unsurnya untuk mempermudah anda dalam mengumpulkan datanya nanti.

Berikut merupakan faktor-faktor penghambat ekonomi makro:

Faktor ekonomi

Faktor ekonomi adalah faktor internal atau faktor yang sudah ada di setiap kegiatan ekonomi yang dapat mempengaruhi jalannya kegiatan usaha.

Hal ini meliputi transportasi, jalan, pembangunan, tenaga kerja, mesin, energi listrik, dan lain-lain.

Faktor non ekonomi

Faktor non ekonomi adalah faktor eksternal atau faktor yang berasal dari luar yang dapat mempengaruhi perusahaan atau instansi dalam mengelola sumber ekonomi.

Hal ini meliputi masalah hukum atau regulasi, masalah politik khususnya ketika mendekati pemilu, dan masalah sosial seperti tawuran, aksi kriminalitas, dan seks bebas.

  1. Kumpulan segala data

Sekarang anda sudah mengetahui variabel apa saja yang dapat mempengaruhi ekonomi makro suatu negara. Berikutnya, anda perlu mengumpulkan segala data untuk mendapat hasil data yang sistematis.

Untuk mendapat hail data yang sistematis, Anda bisa menggunakan langkah berikut:

  • Rangkum data

Untuk mempermudah anda dalam memahami hasil analisis, anda bisa merangkum semua data dengan memilih hal-hal pokok atau penting secara sistematis.

  • Display data

Setelah anda mendapat hal-hal pokok, anda bisa menampilkan hal-hal pokok tersebut sehingga anda akan merasa lebih mudah dalam menarik kesimpulannya.

  • Penarikan kesimpulan

Langkah terakhir adalah menarik kesimpulan. Di sini, anda akan mencari makna inti dari data yang ditampilkan sehingga bisa dikaitkan pengaruhnya dengan isu yang dihadapi ekonomi makro.

Dalam menganalisis data, anda bisa menggunakan metode analisis kualitatif untuk pembahasan atau kuantitatif untuk hasil dan pembahasan.

  1. Tentukan isu yang dihadapi dalam pengembangan ekonomi makro

Faktor penghambat tentu akan mempengaruhi segala isu yang ada di ekonomi makro sehingga mengetahui setiap isu tersebut sangat penting dalam proses pembuatan jurnal ekonomi makro.

Secara umum, terdapat tiga variabel yang merupakan isu dalam mengembangkan ekonomi makro suatu negara, yakni:

  1. Output Agregat
  2. Inflasi
  3. Pengangguran

Untuk lebih jelasnya, anda bisa memperhatikan ulasan berikut:

1. Output Agregat

Output Agregat adalah jumlah nilai yang mencakup total output barang dan jasa yang diproduksi dalam suatu kegiatan usaha dengan jangka waktu tertentu. Output agregat ini akan menggambarkan kekayaan negara dalam periode tertentu.

2.Inflasi

Inflasi dapat dikatakan sebagai tingkat harga yang nilainya terus menurun sehingga dapat mempengaruhi individu, bisnis, dan pemerintah suatu negara.

Inflasi dapat dikategorikan menjadi tiga jenis, yaitu:

  • Inflasi inti

Inflasi yang terjadi sebagai bagian dari perkembangan ekonomi secara umum seperti nilai tukar, perkiraan inflasi, dan keseimbangan penawaran dan permintaan.

  • Inflasi administered

Inflasi yang berkembang sebagai akibat dari kebijakan pemerintah seperti pengaturan harga.

  • Inflasi bergejolak

Inflasi yang perkembangan harganya sangat bergejolak sebagai akibat dari dampak temporer seperti musim panen, wabah, masalah distribusi, dan bencana alam.

  1. Pengangguran

Pengangguran adalah keadaan di mana individu tidak bekerja dan saat itu juga, dia sedang mencari kerja sehingga dapat menurunkan kegiatan pengeluaran atau konsumsi barang.

Terdapat tiga jenis pengangguran, yakni:

  • Pengangguran cyclical

Pengangguran yang terjadi sebagai akibat dari resesi.

  • Pengangguran structural

Pengangguran yang terjadi karena ketidaksesuaian jenis pekerjaan dan kapabilitas pekerjaan

  • Pengangguran Friksional

Pengangguran yang akan selalu ada sebagai akibat dari lambatnya proses rekrut atau keluarnya seseorang dari suatu perusahaan dia bekerja.

4. Tentukan pengaruh faktor penghambat terhadap isu ekonomi makro

Sekarang anda bisa menggabungkan variabel isu dan variabel yang dapat mempengaruhi isu tersebut. Dengan ini, anda bisa menemukan setiap hubungan dari tingkat terhadap isu yang dihadapi oleh negara dalam mengembangkan ekonomi makro.

Ingin konsultasi Jasa Jurnal Internasional silahkan hubungi tim kami di : SMS/WhatsApp: 087-864-006-999

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Silahkan komunikasikan kebutuhan anda dengan team jurnal kami!

Klik, Untuk Bisa Kami Bantu Sekarang